Kegiatan yang bertajuk Lomba Kompetensi Guru SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2013 sebagai upaya Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah dalam rangka merealisasikan salah satu program Provinsi Vokasi dilaksanakan pada tanggal 19 s.d. 21 Mei 2013 bertempat di Balai Pengembangan Pendidikan Kejuruan (BP Dikjur) Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah yang berlokasi di Jalan Brotojoyo No. 1 Semarang. Lomba kompetensi guru untuk tahun ini mempertandingkan 4 (empat) bidang lomba, yaitu : Production Machine, Automobile Technology, IT Software Application , dan Accounting. Pada kegiatan tersebut beberapa guru SMK Negeri 7 Semarang turut andil berpartisipasi, baik sebagai Panitia maupun sebagai Peserta. Adapun beliau yang terlibat adalah :
1. Sebagai Panitia :
- Drs. Harto, M.Si. bidang lomba Production Machine
- Drs. Sutikno, MT bidang lomba Automobile Technology
- Hari Seputro, S.Pd., MT bidang lomba IT Software Application
- Candra Suryawan, S.Pd. bidang lomba Production Machine (Teknik Pemesinan)
- Alip Raharjo, S.Pd. bidang lomba Automobile Technology (Teknik Mekanik Otomotif)
Selamat kepada bapak Candra Suryawan, S.Pd. atas prestasi yang telah diraihnya.
0 komentar:
Posting Komentar