Hari Rabu, 24 Oktober 2012 yang lalu, Kampus Simpang Lima - SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang menerima tamu dari MGMP Guru TIK Kabupaten Kudus. Kehadiran mereka yang berjumlah +- 60 orang dalam rangka berbagi pengalaman terkait dengan pengelolaan dan praktikum TIK. Pada kesempatan tersebut, berkenan menyampaikan sambutan selamat datang Kepala SMK Negeri 7 Semarang - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. yang didampingi oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas dan Hubungan Industri - Drs. Sutikno, MT, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum - Drs. Moh Noor Salim, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan - Drs. Imawan Budiyanto, Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarpras dan Ketenagaan - Drs. Sigit Poedjiono, SH, M.Si., dan Ketua Kompetensi Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan - Hari Seputro, S.Pd., MT.
Kunjungan diakhiri dengan menyaksikan peragaan perakitan Netbook oleh siswa-siswi kompetensi keahlian Teknik Komputer dan Jaringan kelas XI. Mereka adalah Abdullah Arief, Rio Pambudi, Halimah Itsna, dan Yuli Alya. Para guru sangat antusias menyaksikan peragaan perakitan Netbook tersebut. Banyak hal yang ditanyakan di lokasi perakitan - Laboratorium Perakitan / ICT. Berikut cuplikan gambar kunjungan yang dimaksud.
0 komentar:
Posting Komentar