Rabu, 31 Desember 2014

Selamat Tahun Baru 2015

Segenap Keluarga Besar SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang mengucapkan Selamat Tahun Baru 2015 kepada segenap relasi dan para pembaca yang budiman. Semoga tahun ini lebih baik dari tahun kemarin.

Selasa, 16 Desember 2014

Saresehan Bersama Direktur Pertama STM Pembangunan Semarang

Selasa, 16 Desember 2014 yang lalu telah dilaksanakan Sarasehan Bersama di SMK Negeri 7 Semarang. Bertindak sebagai narasumber utama adalah Ir. Bagiono Djokosumbogo, selaku Direktur Pertama STM Pembangunan Semarang. Dalam paparannya, beliau menceritakan awal-awal membangun STM Pembangunan Semarang dengan segala daya dan keterbatasan yang ada saat itu.
SMK Negeri 7 Semarang sebagai reinkarnasi STM Pembangunan Semarang dituntut lebih berani berinovasi dalam menjawab tantangan di era mendatang, apalagi sekarang telah menyandang predikat sebagai salah satu SMK Rujukan.
Pokok-pokok kemampuan yang harus dikuasai oleh peserta didik adalah sikap pantang menyerah, berdaya juang tinggi, selalu meningkatkan diri dalam profesi, siap dan selalu berbagi, berani mengakui kelebihan orang lain dan kekurangan kita sendiri. dalam rangka meningkatkan daya saing.
Acara saresehan dihadiri oleh perwakilan Alumni STM Pembangunan (SMK Negeri 7) Semarang - KAMISETEMBANG dan bapak/ibu guru/karyawan kampus setempat. 

Senin, 15 Desember 2014

Kunjungan Tim Penilai Nasional Lomba Apresiasi Sekolah Pengembang Pendidikan Agama Islam

Tanggal 10 Desember 2014 yang lalu, Kampus SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang menerima tamu dari Tim Penilai Nasional Lomba Apresiasi Sekolah Pengembang Pendidikan Agama Islam. Berkenan menyambut kedatangan mendampingi Tim Penilai berkeliling melakukan visitasi, Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang - Drs. Bunyamin, M.Pd., salah satu Kasi Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah, dan salah satu Kasi Kementerian Agama Kota Semarang.

Kehadiran Tim Penilai Nasional terkait terpilihnya Kampus Stembase (STM Pembngunan Semarang) - SMK Negeri 7 Semarang sebagai salah satu nominator peserta Lomba Apresiasi Sekolah Pengembang Pendidikan Agama Islam mewakili Provinsi Jawa Tengah untuk tingkat SMK (Sekolah Menengah Kejuruan).

Berkat prestasi para siswa dan dedikasi para guru Pendidikan Agama Islam, maka dengan diwakili oleh Guru PKn (Sadar Djunedy, S.Sos.) atas nama Kepala Sekolah saat menyajikan presentasi di depan dewan juri di Kementerian Agama pada tanggal 15 Desember 2014, SMK Negeri 7 Semarang berhasil meraih Juara Harapan I.

Selamat atas prestasi yang telah diraih.

Jumat, 05 Desember 2014

Diklat PKG dan PKB Guru SMK Kota Semarang

Tanggal 03 s.d. 05 Desember 2014 Musawarah Kerja Kepala Sekolah Menengah Kejuruan (MKKS SMK) Kota Semarang bekerja sama dengan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Jawa Tengah telah melaksanaan Diklat Penilaian Kinerja Guru (PKG) dan Penilaian Keprofesian Berkelanjutan (PKB). Diklat bertempat di Kampus SMK Negeri 7 Semarang yang diikuti oleh tim penilai dari SMK Negeri dan beberapa SMK Swasta se-Kota Semarang. Nara sumber pada kegiatan tersebut adalah Widyaiswara LPMP Jawa Tengah.
Berkenan membuka acara Kepala LPMP Provinsi Jawa Tengah - DR. Makhali. Adapun berkenan memberikan tambahan materi sebagai pencerahan dan penguatan kepada peserta adalah Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang - Drs. Bunyamin, M.Pd. Materi diklat meliputi :
  1. Kebijakan pemerintah tentang penilaian pegawai
  2. Tata cara penilaian kinerja guru
  3. Tata cara penilaian keprofesian berkelanjutan
  4. Tata cara penilaian sasaran kinerja pegawai

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes