Minggu, 21 Juni 2009

Penerimaan Peserta Didik Baru 2009

Penerimaan Peserta Didik di sekolah-sekolah Kota Semarang, tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya khususnya di SMK. Pada tahun 2009 ini Penerimaan Peserta Didik Baru dilaksanakan secara full online. Calon peserta didik mendaftarkan diri melalui website yang disediakan khusus untuk program ini. Website Penerimaan Peserta Didik Baru dapat diakses di http://ppdsmg.dinus.ac.id/index.php. Website ini akan mulai aktif tanggal 22 Juni 2009 pukul 16.00 WIB.

Melalui situs ini calon peserta didik harus memperoleh nomor pendaftaran dalam bentuk cetak (hardcopy) yang disertakan untuk pendaftaran di sekolah yang dituju. Bagi pendaftar di SMK harus mengikuti serangkaian tes terlebih dahulu. Berkas yang sudah lengkap dikembalikan ke petugas untuk diverifikasi. Peserta yang sudah lengkap dan lulus verifikasi akan ditampilkan di website yang sama. Selamat berkarya.

Kamis, 18 Juni 2009

Selamat Naik Kelas bagi Siswa Tingkat I, II, dan III

Saat yang ditunggu-tunggu bagi siswa tingkat I, II, dan III di akhir tahun pelajaran 2008/2009 telah tiba. Tepatnya pada hari Kamis tanggal 18 Juni 2009 telah dibagikan Laporan Hasil Belajar Siswa. Bagi mereka yang naik tingkat tampak wajah yang ceria. Beberapa hal yang perlu diketahui bagi siswa yang naik tingkat adalah sebagai berikut :
  1. Libur sekolah akhir tahun pelajaran 2008/2009 tanggal 21 Juni s.d. 11 Juli 2009.
  2. Masuk sekolah tahun pelajaran 2009/2010 tanggal 13 Juli 2009.
  3. Pengembalian raport dilaksanakan pada tanggal 22 s.d. 30 Juni 2009.
Selanjutnya siswa yang telah dinyatakan naik kelas diwajibkan memenuhi administrasi untuk daftar ulang. Adapun administrasi untuk daftar ulang kelas II dapat diunduh di sini. Sedangkan administrasi untuk daftar ulang kelas III dapat diunduh di sini. Dan administrasi untuk daftar ulang kelas IV dapat diunduh di sini.

Rabu, 17 Juni 2009

Selamat Jalan Siswa Tingkat IV

SELAMAT, kepada siswa tingkat IV yang telah dinyatakan lulus dari kampus Simpang Lima Semarang - SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang. Masyarakat telah menanti kiprah anda dengan bekal ilmu pengetahuan yang telah anda pelajari. Tunjukkan pada masyarakat bahwa SMK 7 Bisa !

Selasa, 02 Juni 2009

Teaching Factory SMK Negeri 7 Semarang

Telah lahir komputer personal (PC) dengan nama dagang Kutilang, Gelatik, dan Manyar. Bahkan seiring dengan kelahirannya, diikuti dengan lahirnya pula Notebook dengan nama dagang Srigunting dan Kepodang. Ketiga PC dan kedua notebook tersebut dihasilkan oleh teaching factory bidang Teknologi Informasi di kawasan kampus Simpang Lima - SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang. PC dan notebook tersebut termasuk keluarga SMKZyrex. Spesifikasi kelima PC dan notebook tersebut sebagaimana file berikut ini.

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes